DAFTAR PERSYARATAN PENGAJUAN PERKARA DI PN WONOGIRI

DAFTAR PERSYARATAN PENGAJUAN PERKARA DI PN WONOGIRI

16 Feb

A. KEPANITERAAN PERDATA

1. Perkara Permohonan (ganti nama, perubahan nama, persamaan nama, perbaikan pada akta)

· Surat Permohonan bermaterai (bisa dibuat sendiri/jasa pengacara)

· FC KTP Pemohon

· FC KK Pemohon

· Surat Nikah/Akta Nikah

· FC Dokumen Terkait (ijazah, akta, KTP, paspor, sertifikat tanah)

· Surat Pengantar dari Desa

2. Perkara Gugatan (cerai dan pembatalan akta kelahiran)

· Surat Gugatan bermaterai (bisa dibuat sendiri/jasa pengacara)

· FC KTP Penggugat

· FC KK Penggugat

· FC Akta Penggugat

· FC Kutipan Akta Kelahiran Anak (untuk pembatalan akta)

· Surat Pengantar dari Desa

3. Perkara Gugatan Sederhana (wanprestasi dan tindakan melawan hukum)

· Surat Gugatan bermaterai

· FC KTP PEngugat/Kuasa

· FC Surat Kuasa/Surat Tugas

· FC KK Tergugat

· FC Surat Permohonan Pengajuan Hutang

· FC Surat Pengakuan Hutang

· FC Perjanjian Kredit

· FC Kwitansi Pencairan Hutang

· FC Agunan Tergugat

· FC Surat Peringatan (SP)

 

B. KEPANITERAAN HUKUM

1. Surat Keterangan Tidak Pernah Dipidana dan Tidak Dicabut Hak Pilihnya

· FC KTP

· FC SKCK yang telah dilegalisir

· Pas Foto 4 x 6

· Surat Pengantar dari Desa/Kelurahan

2. Surat Izin Melaksanakan Penelitian atau Riset dan Magang

· FC Kartu Tanda Mahasiswa

· FC KTP

· Surat Permohonan izin melaksanakan penelitian/riset/magang dari kampus (ditanda tangani Dekan/Rektor)