16 Feb
A. KEPANITERAAN PERDATA
1. Perkara Permohonan (ganti nama, perubahan nama, persamaan nama, perbaikan pada akta)
· Surat Permohonan bermaterai (bisa dibuat sendiri/jasa pengacara)
· FC KTP Pemohon
· FC KK Pemohon
· Surat Nikah/Akta Nikah
· FC Dokumen Terkait (ijazah, akta, KTP, paspor, sertifikat tanah)
· Surat Pengantar dari Desa
2. Perkara Gugatan (cerai dan pembatalan akta kelahiran)
· Surat Gugatan bermaterai (bisa dibuat sendiri/jasa pengacara)
· FC KTP Penggugat
· FC KK Penggugat
· FC Akta Penggugat
· FC Kutipan Akta Kelahiran Anak (untuk pembatalan akta)
3. Perkara Gugatan Sederhana (wanprestasi dan tindakan melawan hukum)
· Surat Gugatan bermaterai
· FC KTP PEngugat/Kuasa
· FC Surat Kuasa/Surat Tugas
· FC KK Tergugat
· FC Surat Permohonan Pengajuan Hutang
· FC Surat Pengakuan Hutang
· FC Perjanjian Kredit
· FC Kwitansi Pencairan Hutang
· FC Agunan Tergugat
· FC Surat Peringatan (SP)
B. KEPANITERAAN HUKUM
1. Surat Keterangan Tidak Pernah Dipidana dan Tidak Dicabut Hak Pilihnya
· FC KTP
· FC SKCK yang telah dilegalisir
· Pas Foto 4 x 6
· Surat Pengantar dari Desa/Kelurahan
2. Surat Izin Melaksanakan Penelitian atau Riset dan Magang
· FC Kartu Tanda Mahasiswa
· Surat Permohonan izin melaksanakan penelitian/riset/magang dari kampus (ditanda tangani Dekan/Rektor)